Langsung ke konten utama

Gramedia Meranti Bengkulu, Sumber Inspirasi Tanpa Batas


Sumber : Google

Kota Bengkulu adalah Ibukota Provinsi Bengkulu yang pertumbuhannya cukup signifikan beberapa tahun belakang. Untuk menyamakan diri dengan Ibukota-Ibukota Provinsi lain, Kota Bengkulu berbenah di berbagai lini kehidupan. Seperti pusat olahraga, tempat rekreasi, tempat ibadah, pusat oleh-oleh dan diakhir tahun ini terlengkapilah sudah pengembangan ini, dengan tempat edukasi yang menjawab kebutuhan inpsirasi masyarakat Bengkulu.

Sumber : Koleksi Pribadi


Menutup tahun 2021, Gramedia Bengkulu berhasil menunjukkan kepeduliannya pada masyarakat Bengkulu agar tetap mempercayakan kebutuhan-kebutuhan edukasi. Tepat pada tanggal 03 Desember 2021 lalu, Gramedia ini resmi dibuka.  Menjadi Gramedia ke-120 di Indonesia dan kedua di Kota Bengkulu, Store Gramedia Meranti tampil dengan isian yang lain dari biasanya.
Sumber : Koleksi Pribadi

Memiliki tampilan wajah yang segar dan modern, Gramedia Bengkulu Meranti menyediakan berbagai produk buku maupun nonbuku dengan berbagai jenis koleksi seperti buku agama, novel, buku anak, buku pelajaran sekolah, dan beragam jenis buku lainnya. Selain itu, terdapat juga bermacam-macam peralatan sekolah yang lengkap dan berbagai aksesoris serta mainan. Di momen peresmian ini, Gramedia juga mendukung upaya menumbuhkan budaya literasi di masyarakat dengan membagikan paket buku anak dan Al-qur’an yang diserahkan Ign Heri Darmawan kepada Walikota Bengkulu Helmi Hasan.

Pojokan Sayang Anak, Beranega Mainan Anak-Anak
Sumber : Koleksi Pribadi


Masih dalam rangka pembukaan Gramedia Bengkulu Meranti, Gramedia menghadirkan beragam promo menarik seperti undian berhadiah laptop, scanner, sepeda, dan berbagai hadiah menarik lainnya untuk 12 orang pemenang beruntung yang akan diumumkan pada 2 Februari 2022 hanya dengan minimal pembelanjaan Rp200.000. Masih dengan minimal pembelanjaan Rp200.000, khusus pelanggan yang bertransaksi menggunakan MyValue berhak mendapatkan hadiah lucky dip selama persediaan produk masih ada. Program lucky dip ini berlangsung pada periode 15 - 31 Desember 2021. 

Pojokan Oleh-Oleh Khas Bengkulu
Sumber : Koleksi Pribadi
.
Untuk para pengguna MyValue, pelanggan mendapatkan diskon 25% untuk seluruh buku terbitan Gramedia pada periode 3 – 7 Desember 2021. Dalam rangka pembukaan gerai baru ini, Untuk pembelanjaan Rp150.000-Rp250.000, pelanggan akan mendapatkan block note/pouch spesial. Untuk pembelanjaan Rp250.000-350.000, pelanggan mendapatkan tumblr/lunch box dan pembelanjaan lebih dari Rp400.000 akan mendapatkan payung eksklusif.
.
Sumber : Koleksi Pribadi

Tidak hanya diskon di atas, seluruh mainan di Gramedia Bengkulu Meranti didiskon 10% dan diskon 50% untuk produk rubik. Bagi pelanggan yang ingin mendapatkan diskon 10% lainnya, pelanggan wajib follow Instagram @gramedia, @gramediapromo, dan @gramediabengkulu.
.
Untuk kemudahan #BelanjaDariRumah bagi warga Bengkulu, Gramedia menyediakan fitur canggih bernama Gramedia Pesan Antar. Layanan Gramedia Pesan Antar adalah layanan pemesanan produk dan pengiriman ekspres dari Gramedia melalui kontak dengan customer service. Pelanggan dapat menanyakan ketersediaan produk, harga, promo, dan memilih opsi pengiriman favorit. Untuk mengakses layanan Gramedia Pesan Antar, pelanggan dapat mengunjungi https://gramedia.com/pesanantar/ atau langsung menghubungi via WhatsApp ke nomor 081370708828.
.
Sumber : Koleksi Pribadi

Untuk saya pribadi, kehadiran Gramedia Meranti mengingatkan saya kembali di masa-masa kuliah di Kota Istimewa Yogyakarta. Menjadi tempat berteduh dari penatnya tugas kuliah, bingung mencari referensi, untuk membeli budget mahasiswa beasiswa terbatas. Maka ke Gramedia sering menjadi solusi kami memecahkan tugas-tugas dimasa pendidikan.
.
Sumber : Google

Berdiri pada tahun 1970, PT Gramedia Asri Media atau Toko Gramedia adalah salah satu Strategic Business Unit (SBU) Kelompok Kompas Gramedia yang bergerak di bisnis retail dengan produk utama buku dan alat-alat tulis. Hal ini berkaitan dengan misi untuk ikut berperan dalam usaha mencerdaskan dan mencerahkan kehidupan bangsa melalui penyebaran informasi dan pengetahuan. Hingga kini, Gramedia memiliki 120 gerai yang tersebar di 33 provinsi dan 54 kota di seluruh Indonesia. Dalam perkembangannya, PT Gramedia Asri Media melakukan transformasi toko buku fisik ke bentuk online melalui Gramedia.com dan berbagai jaringan marketplace di Indonesia. Hingga 2021, PT Gramedia Asri Media melakukan pengembangan usaha seperti ekspor dan distribusi buku, pengadaan stationery, produk multimedia, fancy, CD, alat musik dan olahraga, serta penerbitan, dengan private label seperti Gramedia Kids, Teeny Teensy, Eversac dan Millors.
Hadiahnya banyak banget, yok ke Gramedia Meranti
Sumber : Koleksi Pribadi

Yok main ke Gramedia Meranti.
Karena mereka hadir untuk jadi Sumber Inprirasi Tanpa Batas.






Komentar

  1. gimana sih kak cara dapat hadiahnya disana, kemarin kita sempat belanja di gramedia bengkulu meranti, asyiklah

    BalasHapus
  2. mau dong hadiahnya kak...
    Insyaallah liburan ini sudah di jadwalkan ke gramedia bareng anak-anak.

    BalasHapus
  3. Gramedia Bengkulu Meranti asli keren banget, di dalamnya nyaman. Aku udah borong buku hehee

    BalasHapus
  4. Wah, kalo hadiahnya banget... bolehlah dibagi-bagi, Kakak... Btw, banyak diskon juga, ya sekarang.

    BalasHapus
  5. Kemaren aku ngunjungi gramedia ini. Bagus banget ya sekarang. Lokasinya, tatanannya, dll. Semoga makin banyak orang-orang yang rajin membaca. Aamiinn

    BalasHapus
  6. MasyaAllah, aku jadi penasaran banget loh pengen juga ke sini kalo mudik ke Bengkulu nanti. Memang ke toko buku itu menyenangkan ya Mbak.

    BalasHapus
  7. belum sempat mampir ke sini buat cuci mata dan otak, hehehe. tapi tiap hari lewat

    BalasHapus
  8. Mantap, moga bisa nambah semangat buat membaca orang Bengkulu nih dan banyak diskonnya, hahaha

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berani Hadapi Dunia Baru dengan Skill Academy

Keadaan ekonomi, kondisi pandemi saat ini sebetulnya bukan menjadi alasan besar menurunnya kualitas hidup seseorang, atau alasan sulitnya menjalani kehidupan sehari-hari. Kesulitan yang sebenarnya justru muncul ketika kita tidak mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri. Sehingga kita mengalami shock ketika menemukan kondisi baru, misalnya menghadapi penurunan pendapatan penjualan pada usaha milik sendiri, atau pemutusan hubungan kerja dari perusahaan atau tempat kita bekerja.     Semua manusia dilahirkan pasti memiliki kelebihan meskipun satu orang dengan orang lain tidak bisa disamakan. Potensi yang berbeda ini ada, tanpa harus memandang ras, latar belakang keluarga atau pun tingkat ekonomi.   Maka tugas yang harus dilakukan sebenarnya adalah menggali potensi dan meminimalisir kekurangan dalam diri sendiri. Salah satu solusi yang ditawarkan hari ini adalah pelatihan Skill Academy by Ruang Guru. Pelatihan ini dilakukan secara online, sehingga kamu bisa menyimak dengan baik k

Makna Masjid dan Sholat Berjamaah sebagai Pusat Peradaban

Masjid secara umum disebut sebagai salah satu tempat beribadah, khususnya bagi umat muslim yaitu masyarakat yang beragama Islam. Di Indonesia beberapa sebutan lain untuk masjid adalah langgar, mushola, surau. Sebutan ini biasanya diperuntukan untuk Masjid yang berukuran lebih kecil. Namun hal baru dan menarik tentang Masjid dari penyampaian Bp. Rohidin Mersyah beberapa waktu lalu dalam peresmian Masjid di Kabupaten Rejang Lebong yang didirikan oleh Pimpinan Daerah 'Aisyiyah Rejang Lebong, bahwa masjid juga merupakan pusat peradaban, pusat kaderisasi.  Apa maksudnya? Dari Masjid kita akan mengenal ibadah Sholat berjamaah.               “ Jika kita telaah lebih dalam, Sholat berjamaah bukan sekedar sujud dan takbir bersama pada                     satu waktu, tapi banyak hal yang terkandung didalamnya”, papar Bp. Rohidin Mersyah. Makna peradaban dari Masjid dan Sholat berjamah adalah :           1.   Ketika kita baru akan memulai sholat berjamaah,  hal pertama yang dilakuka

Rambut Rontok karena Berhijab? Coba Kenali kebiasaan yang salah pada rambutmu...

  Rambut rontok pasti rata-rata semua perempuan pernah mengalami kayaknya ya??? Tinggal berat ringannya aja kayaknya. Apalgi di wanita yang berhijab. So, apa bener berhijab menyebabkan rambut rontok?? Saya salah satu dari ribuan wanita dengan masalah rambut rontok, yang kadang bikin nggak nyaman sampoan atau sisiran -_- Sedih liat rambut yang udah kayak arsiran di lantai rumah, karena dimana-mana ada. Saya berhijab dari masuk SMP, walaupun pas waktu itu nggak tertib-tertib bener sih. Kapan mau pake, kapan males nggak pake (kode keras : jangan ditiru!!!!). Jadi dulu dipaksa Ayah untuk pake Hijab, dan.... jaman dulu mana berani bilang nggak. Selalu "iya". Balik lagi kebahasan Hijab, jadi kalo diitung-itung sekarang udah kurang lebih 18 tahun pake hijab. Nah... terus apa ada hubungannya ya Hijab = Rambut Rontok. Coba deh kita bahas satu per satu kebiasaa-kebiasaan yang sepertinya, baik atau tidak baiknya. 1. Rambut Basah langsung ditutup Hijab Saya tipe orang yang males rambut l